-->
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Hapus Software Di PC/Laptop Yang Benar

Konten [Tampil]
Software atau aplikasi pada PC/laptop menjadi hal yang berguna bagi pengguna untuk menyelesaikan suatu hal. Karena dengan adanya software pengguna PC/laptop dapat mempersingkat suau pekerjaan dalam komputasi. Tapi semakin banyak software yang terinstal pada sebuah perangkat akan memakan banyak memori pula, baik itu pada harddisk dan juga RAM.

cara hapus software di laptop

Jika laptop atau komputer anda memiliki penyimpanan yang tidak terlalu besar, sebaiknya lakukanlah seleksi pada software yang terinstal pada perangkat. Seleksi software yang dianggap penting, sisanya silahkan di uninstal. Hal ini bertujuan untuk memberikan rasa lega pada memori komputer atau laptop, dan juga pada RAM yang notabenenya menjadi penyimpan data dikala komputer dan laptop dijalankan.

Untuk cara menghapus (uninstal) software pada PC/laptop harus diperhatikan dengan teliti. Jangan sampai melakukan penghapusan dengan cara yang salah. Dengan cara yang salah memang akan tetap menghapus software yang dipilih, namun sedikit banyaknya akan meninggalkan data atau folder aplikasi yang dihapus.
Lihat: Aplikasi untuk buat surat lamaran kerja di HP
Lalu; cara yang salah itu seperti apa?

Cara menghapus software pada komputer atau laptop yang salah seperti dibawah ini.

- Klik kanan icon software yang akan dihapus > properties.



- Kemudian Open file location .


- Lalu menghapus semua data yang ada didalam folder.

Mohon kepada pembaca tidak mengikuti cara diatas, karena itu salah. Seperti yang sudah disinggung pada paragraf ke tiga. Bahwa cara seperti diatas tetap akan menghapus sodtwae yang dipilih, namun akan meninggalkan data dari software tersebut dalam perangkat.
Lihat: Aplikasi jualan pulsa termurah
Cara menghapus software pada komputer atau laptop yang benar seperti dibawah ini.

1. Buka Control panel.
2. Pilih Uninstal a program.
3. Selanjutnya anda akan masuk ke daftar software pada perangkat anda. Dan kemudian, anda dapat memilih software mana yang akan anda hapus. Disini saya akan mencotohkan untuk menghapus software sublimetext.
4. Klik kanan pada software yang dipilih, lalu klik Uninstal.



5. Kemudian akan muncul informasi penghapusan. Anda bisa pilih "yes" untuk melanjutkan. Dan otomatis software akan terhapus dengan bersih dari perangkat.


Diatas adalah cara menghapus software pada laptop yang benar. Anda bisa langsung mencobanya pada PC/laptop Anda. Tutorial di atas tidak akan memberikan efek rusak software apalagi hardware pada PC/Laptop Anda. Jadi tidak usah khawatir soal itu.